Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Ramzy Muliawan
Committee Support Specialist, Wikimedia Foundation
"Masalah terbesar Wikipedia adalah bahwa ia hanya akan bekerja secara praktek. Di atas kertas, konsepnya akan mengundang bala bencana." Gareth Owen
Tentang saya
Salam, nama saya Ramzy (Q106762396). Saya bergabung dengan gerakan Wikimedia pada tahun 2007. Di Wikipedia bahasa Indonesia, Anda mungkin mengenal saya sebagai David Wadie Fisher-Freberg. Bahasa ibu saya adalah Indonesia, Minangkabau, dan Melayu. Saya merupakan anggota Wikimedia Indonesia. Saat ini, saya bekerja pada zona waktu UTC+7 (Jakarta).
Apa yang saya kerjakan
Saya bekerja untuk tim Committee Support pada divisi Ketahanan dan Keberlanjutan Komunitas (CR & S). Tanggung jawab utama saya adalah memberikan dukungan strategis dan operasional untuk beberapa komite tata kelola gerakan Wikimedia, seperti Komite Pemilihan, Panitia Persiapan Komite Pengarah UCoC, Komite Perumus Piagam Gerakan, Komite Afiliasi, dan beberapa komite lainnya.
Penafian: Saya bekerja untuk, atau memberikan layanan kepada, Wikimedia Foundation (WMF). Akun ini saya gunakan untuk penyuntingan atau keperluan dalam peran tersebut. Namun, WMF tidak memeriksa semua aktivitas saya; sehingga semua suntingan, pernyataan, atau kontribusi lain yang dibuat melalui akun ini mungkin tidak semestinya mencerminkan pandangan WMF.