[go: up one dir, main page]
More Web Proxy on the site http://driver.im/Lompat ke isi

tetap

Dari Wikikamus bahasa Indonesia, kamus bebas
Verba

tetap

  1. selalu berada (tinggal, berdiri, dan sebagainya) di tempatnya:
    orang tuanya tetap tinggal di dusun
  2. tidak berpindah-pindah; tidak beranjak:
    bertiup angin timur yang tetap arahnya
Adjektiva

tetap

  1. tidak berubah (keadaannya, kedudukannya, dan sebagainya):
    kalimat itu terbentuk menurut pola-pola tetap dan tertentu
  2. kekal selama-lamanya; lestari:
    di dunia ini tiada sesuatu pun yang tetap; mudah-mudahan persahabatan kita tetap hingga akhir zaman
Adverbia

tetap

  1. selalu demikian halnya (tentang keadaan, perbuatan, dan sebagainya):
    sampai kini ia masih tetap menjadi bupati; sekali merdeka tetap merdeka
  2. tidak putus-putusnya; selalu; terus:
    matanya tetap melihat pada satu tempat saja; biar bagaimanapun ia tetap hendak mempertahankan haknya
  3. untuk selamanya (tidak untuk sementara):
    bangunan tetap; pegawai tetap; pembantu tetap
  4. sudah pasti (tentu):
    tempat dan harinya sudah tetap; pajaknya sudah tetap; pekerjaannya tidak tetap tidak tentu

Etimologi
Kata turunan
Sinonim
Frasa dan kata majemuk
Terjemahan[?]
Lihat pula
Cari leksem ini di Wikidata: tetap
Cari terjemahan di Wikidata mengenai: tetap
Pranala luar
+ Tambahkan komentar AndaDiskusikan lema ini
Belum ada komentar. Anda dapat menjadi yang pertama




sebagian atau seluruh definisi yang termuat pada halaman ini diambil dari Kamus Besar Bahasa Indonesia